Tuesday, February 2, 2016

Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen

Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen - Kali ini Portal Otomotif akan mengulas artikel Otomotif terbaru berjudul Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen yang dikutip dari Otosia.com. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen, anda bisa menyimak artikel kami tentang Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen dibawah ini.
Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen

PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (KAI Daop) 5 Purwokerto mencatat kenaikan jumlah pengguna angkutan kereta api sebanyak 239 persen. Kenaikan tersebut terhitung hingga H+7 Lebaran yang mencatat sebanyak 203.611 penumpang berangkat dari stasiun yang ada di Daop 5 Purwokerto.

Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto, Surono mengemukakan, jumlah ini meningkat 239 persen dibanding jumlah penumpang pada lebaran tahun 2013 yang hanya 85.220 penumpang. Ia mengemukakan, kenaikan tertinggi terjadi pada penumpang kelas ekonomi yang tahun ini jumlahnya mencapai 137.155 penumpang.

"Jika tahun 2013 hanya 43.025 penumpang yang menggunakan kereta kelas ekonomi, tahun ini jumlah penumpang yang naik alami peningkatan hingga 202 persen, menjadi 137.155 penumpang," jelasnya, Kamis (7/8).

Selain di kelas ekonomi, peningkatan jumlah penumpang yang cukup tinggi terjadi pada kereta kelas eksekutif. Kenaikan penumpang kereta kelas eksekutif mencapai 88 persen. "Dari 10.258 penumpang tahun lalu, tahun ini jumlahnya menjadi 19.304 penumpang. Sedangkan jumlah penumpang kelas bisnis masih sama dengan tahun lalu," ujarnya.

Dia mengemukakan, peningkatan juga terjadi pada penumpang kereta api lokal (Pramex). Dia mengemukakan kenaikannya mencapai 117 persen. "Jumlah penumpangnya naik signifikan dari tahun sebelumnya yang hanya 12.997 penumpang, pada lebaran tahun ini menjadi 28.284 penumpang atau naik 117 persen," ucapnya.

Lebih jauh, Surono mengatakan jumlah penumpang yang datang di stasiun wilayah Daop 5 selama angkutan lebaran juga meningkat tajam. Kenaikan terjadi hingga 119 persen dari 83.720 penumpang pada masa lebaran tahun lalu menjadi 209.016 penumpang, belum termasuk penumpang KA lokal.

Kenaikan jumlah penumpang KA pada lebaran tahun ini, jelas Surono, menggambarkan mulai terjadi peralihan pilihan transportasi masyarakat dari jalan raya ke kereta api. Semakin meningkatnya kualitas pelayanan serta waktu tempuh kereta api yang lebih singkat diyakini menjadi alasan berpindahnya pilihan masyarakat tersebut.

"Lebaran tahun depan waktu tempuh KA dari Jakarta ke Purwokerto akan lebih singkat lagi, karena double track ruas Cirebon- Prupuk sudah selesai. Tentu jumlah penumpang yang beralih menggunakan KA akan semakin banyak," tuturnya.

Mengantisipasi kemungkinan semakin banyaknya penumpang beralih menggunakan angkutan kereta api, PT KAI akan terus menambah jumlah rangkaian gerbong penumpang baru. Penambahan rangkaian tersebut sudah dimulai saat angkutan lebaran tahun ini. "Setiap tahunnya ditargetkan akan ada penambahan sekitar 10 rangkaian (train set) gerbong penumpang baru," jelasnya

Sekian berita Otomotif terbaru dari kami mengenai Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen. Harapan kami artikel seputar Otomotif yang berjudul Pengguna Kereta Api Di Daop 5 Purwokerto Naik 239 Persen ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Portal Otomotif untuk mendapatkan berita seputar Otomotif setiap harinya.